Pages

Kamis, 19 September 2013

TINGKATKAN KECERDASAN DENGAN INI !

Sebagian besar orang memberikan stigma bahwa kecerdasan otak merupakan bawaan sejak lahir. Padahal, bukan sebuah kemustahilan untuk meningkatkan kecerdasan otak. Selain dengan melakukan pelatihan-pelatihan tertentu yang dapat merangsang perkembangan otak, asupan nutrisi tertentu juga dapat meningkatkan kecerdesan otak. Ada beberapa makanan sehat yang diketahui dapat meningkatkan kecerdasan otak. Makanan-Makanan Peningkat Kecerdasan Otak 1. Walnut Walnut atau semacam kacang kenari sangat baik untuk meningkatkan fungsi otak karena mengandung omega-3 yang tinggi. Selain itu, omega-3 dan kandungan zat antioksidan lainnya yang ada dalam walnut diketahui bisa mengurangi peradangan otak serta mengurangi risiko terjadinya penyakit demensia dan alzheimer. 2. Kafein Jangan berburuk sangka dahulu pada kafein. Untuk jangka pendek, kafein diketahui bisa meningkatkan kemampuan otak dan meningkatkan konsentrasi. Kandungan kafein pada secangkir teh atau kopi dapat meningkatkan kemampuan kognitif seseorang dengan cepat. Walaupun demikian, anda dianjurkan untuk mengonsumsi minuman/makanan yang mengandung kafein secara moderat, tidak berlebihan. Ini karena tingginya asupan kafein dapat memperburuk kondisi kesehatan tubuh. 3. Buah Berry Buah berry seperti stroberi, blueberry, dan raspberry kaya akan antioksidan yang bisa mengurangi tingkat stres seseorang. Buah berry juga diklaim mampu mencegah penyakit Alzheimer. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa blueberry dapat meningkatkan daya ingat dan fungsi kognitif pada otak. Blueberry juga diyakini dapat memperlambat penuaan. 4. Bayam Bayam dan sayuran berdaun hijau lainnya dapat memperlambat penurunan fungsi kognitif akibat penuaan. Ini berkat kadar folat yang tinggi dalam bayam. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi banyak sayuran umumnya mempunyai kemampuan otak yang lebih baik. 5. Wortel Wortel memiliki kandungan luteolin, senyawa yang bermanfaat dalam mengurangi peradangan pada otak. Para ahli yakin bahwa dengan mengurangi peradangan, luteolin bisa membantu mengurangi risiko penurunan memori yang berhubungan dengan usia. Luteolin juga terkandung dalam seledri dan paprika. 6. Ikan Ikan, terutama ikan salmon, merupakan salah satu makanan terbaik yang mengandung omega-3, di mana kandungan ini sangat penting bagi fungsi otak. Omega-3 juga mempunyai sifat yang dapat mencegah peradangan (anti-inflamasi). Omega-3 juga diketahui dapat memperlambat penurunan kognisi yang disebabkan penuaan dan dapat mencegah demensia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Images by Freepik